JAKARTA, KOMPAS.com- Di tengah banjir kritik, film fantasi musikal Cats resmi tayang di bioskop hari ini, Jumat (27/12/2019).
Film yang diangkat dari kumpulan puisi T.S. Eliot "Old Possum's Book of Practical Cats" dari tahun 1939 ini cukup mengejutkan.
Sebab, butuh waktu 40 tahun untuk membuat kisah tersebut akhirnya difilmkan oleh sutradara Tom Hooper.
Baca juga: Trailer Tuai Kritikan, Film Cats Sempat Digarap Ulang
Sebagai informasi, film ini merupakan karya kedua Tom Hooper setelah film musikal Les Miserables (2012).
Cats dibintangi James Corden, Jason Derulo, Idris Elba, Jennifer Hudson, Taylor Swift, dan memperkenalkan balerina Francesca Hayward.
Sebelum nonton filmnya, ketahui beberapa fakta menarik tentang film ini seperti dilansir dari The New York Times.
1. Persis seperti aslinya
Jangan berpikir lebih, karena film ini sama seperti judulnya, tentang kucing.
Produser legendaris Broadway dan sutradara, Hal Prince, dalam sebuah wawancara dengan The Los Angeles Times mengingat kembali saat mendengar Andrew Llyod Webber dari versi musikalnya bertanya apakah ini film tentang politik Inggris.
"Dia melihat saya seakan saya sudah hilang akal, dan setelah lama terdiam, berkata, 'Hal, ini hanya tentang kucing'," kata Hal Prince.
Baca juga: Taylor Swift Belajar di Sekolah Kucing untuk Persiapan Film Cats
2. Dapat penghargaan
T.S. Eliot menang sebuah penghargaan Tony Award tahun 1983, hampir dua dekade setelah kematiannya.
Itu semua berkat kumpulan puisi "Old Possum's Book of Practical Cats" diangkat menjadi karya musikal oleh Llyod Webber.
Llyod Webber mengingat kembali saat ibunya membacakan sebuah puisi untuknya saat masih kecil.
Oleh karenanya, jika Cats ditujukan untuk seseorang, itu pastinya untuk dia dan keluarga kucingnya, Perseus.
Baca juga: Taylor Swift dan Idris Elba Akan Bintangi Film Musikal Cats
3. Preview sempat jadi bencana
Selama preview pertama kali di London, tidak ada kenangan yang tersisa. Di malam kedua, Elaine Stritch diminta untuk keluar dan berteriak "Catastrophe!"
Selain itu, ada masalah di malam pembukaan. Ruang harus dievakuasi karena ancaman bom yang ternyata itu hoax.
Bahkan, media The Daily Telegraph saat itu mengatakan pertunjukan itu "purr-fect."
Baca juga: Trailer Tuai Kritikan, Film Cats Sempat Digarap Ulang
4. Stephen Spielberg pernah mencoba mengadaptasi
Spielberg pernah tertarik untuk memfilmkan Cats.
Pada tahun 1994, The Los Angeles Times menuliskan bahwa studio animasinya, Amblimation, akan mulai produksi sebuah adaptasi, dan rencananya rilis tahun 1997.
Kebetulan juga, tahun itu studio tersebut tutup, tentu saja proyek tersebut mati bersamaan dengan studionya.
Baca juga: Taylor Swift Belajar di Sekolah Kucing untuk Persiapan Film Cats
5. Royalti untuk hal baik
Tim musikal bukan satu-satunya kelompok yang mendapat keuntungan dari Cats.
Di yayasan T.S. Eliot, Valerie Eliot, menciptakan filantropis "Old Possum's Practical Trust" dengan jutaan bangunan milik suaminya yang dikumpulkan dari royalti Cats.
Yayasan itu juga membeli rumah puisi di New England tahun 2015, yang sekarang menjadi tempat berlindung bagi para penulis dan seniman.
Baca juga: Trailer Tuai Kritikan, Film Cats Sempat Digarap Ulang
"Tentang" - Google Berita
December 27, 2019 at 04:07PM
https://ift.tt/2ZtW2UK
Tayang Perdana Hari Ini, Wajib Tahu 5 Hal Tentang Film Cats - Kompas.com - KOMPAS.com
"Tentang" - Google Berita
https://ift.tt/2pFrqlx
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tayang Perdana Hari Ini, Wajib Tahu 5 Hal Tentang Film Cats - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment