Search

Berikut Sederet Fakta Tentang Foto Penyiksaan Etnis Uigur yang Viral - Indozone.id

INDOZONE.ID - Sejumlah foto yang diduga aksi penyiksaan etnis Uighur di China terus membanjiri media sosial, baik itu Facebook, Instagram maupun Twitter.

siksa
Instagram

Bahkan, sebuah akun Instagram sempat mengunggah foto yang disebut-sebut sebagai penyiksaan terhadap etnis Uighur China, dengan kata-kata kasar.

"Mau tau bagaimana kejamnya komunis china menyiksa saudara muslim kita Uighur... Ini yang dinamakan pembelajaran ulang ala anjink komunis. Biadab!" demikian keterangan tertulis unggahan itu.

Foto itu diunggah pada Selasa (17/12), dan langsung menyebar ke media sosial Twitter.

Di sebuah akun Twitter, narasi konten Instagram tentang foto penyiksaan etnis uighur kembali di unggah pada Minggu (22/12) pukul 15.54 WIB dan mendapatkan dua balasan.

salah
Instagram

Dalam unggahan di akun Twitter itu, ada sebuah foto yang berisi konfirmasi Instagram. Media sosial Instagram mendeteksi bahwa konten yang diunggah oleh pemilik akun itu adalah informasi yang salah, dan telah diverifikasi pemeriksa fakta independen.

Melansir dari ANTARA, foto-foto dalam Instagram yang disebut-sebut penyiksaan terhadap etnis Uighur, adalah foto-foto aksi teatrikal tentang penyiksaan terhadap para penganut paham Falun Gong atau Falun Dafa di China.

siksa
minghui

Foto yang diunggah oleh pemilik akun Instagram dengan narasi kata kasar, telah termuat dalam situs resmi organisasi Falun Dafa pada 2004, dengan judul "Clearwisdom Collection: Potrait of Tortures (Graphic Photos)".

Dalam artikel tersebut terlihat, para penganut paham Falun Dafa disiksa dengan berbagai cara. Mulai dari sengatan listrik, disundut rokok dan setrika, kekerasan seksual hingga diseret dengan kendaraan bermotor dalam kondisi tubuh terikat.

bunuh
nytimes

Selain foto-foto aksi teatrikal tentang penyiksaan terhadap para penganut paham Falun Gong, akun itu juga mengunggah foto tentang wanita yang dijatuhi hukuman mati pada tahun 2001.

Artikel Menarik Lainnya:

Let's block ads! (Why?)



"Tentang" - Google Berita
December 23, 2019 at 01:28PM
https://ift.tt/2QiDym6

Berikut Sederet Fakta Tentang Foto Penyiksaan Etnis Uigur yang Viral - Indozone.id
"Tentang" - Google Berita
https://ift.tt/2pFrqlx
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Berikut Sederet Fakta Tentang Foto Penyiksaan Etnis Uigur yang Viral - Indozone.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.